jump to navigation

Motogp 2016 Akan Seperti GP500 11 Desember 2014

Posted by Ms Dhukha in MotoGP.
trackback

 gp500-mick-doohan-okada-honda-nsr500

Melihat judul diatas, harusnya bisa ketahuan pembalap mana yang punya skill dan mana yang Nol skill. Mike Webb, MotoGP Race Director: “Hadirnya regulasi baru kami berharap jika pemain baru, maupun tim pabrikan besar memiliki kesempatan yang sama. Ini sama seperti masa GP500 silam. Dimana pabrikan menyediakan motor yang setara bagi tim privater. Hasilnya, persaingan lebih merata. Dan pebalap yang kencang yang menang,” Semoga saja harapan ini bisa menjadi kenyataan, seperti harapan yang pernah saya tulis disini. Agar tidak hanya 4 pembalap yang bisa memenangkan lomba.

“Saya tahu jika beberapa pihak akan menyangsikannya dan menyebut regulasi ini menguntungkan privateer. Tapi justru akan makin menarik,”

Paling jelas adalah perubahan mengenai pemasok ban yang sebelumnya disokong Bridgestone, kini akan beralih menjadi Michelin. Bukan sekedar merek, tapi juga ukuran yang saat ini masih 16,5 inci, akan menjadi 17 inci. Otomatis, piranti kaki-kaki juga akan berbeda.

Gp500-Rossi

Yang menarik, ada pada regulasi mengenai pemilihan ECU yang tak lagi dikembangkan oleh masing-masing peserta. Melainkan dengan menunjuk satu produsen ECU, yakni Magneti Marelli sebagai pemasok software dan hardwarenya.

Dengan hal ini, kelas CRT atau Factory di 2012 yang berkembang jadi kategori Open, Factory dan Factory 2 pada musim ini dan musim depan mulai dihapuskan di 2016.

Jadi nggak sabar ingin segera menyaksikan Motogp 2016. Berharap persaingan untuk jadi juara terbuka bagi semua pembalap, seperti era GP500 2 tak, dan era Motogp 1000cc 4 tak sebelum diturunkan menjadi 800cc.

Komentar»

1. Motorcycle Fun Blog - 11 Desember 2014

ajiiib kalo gtooo ada jontos-jontosan lagi..gag bored 😀

Suka

Ms Dhukha - 11 Desember 2014

Mudah-mudahan….

Suka

2. setia1heri - 12 Desember 2014

setahun maning..

Suka

Ms Dhukha - 12 Desember 2014

Iya, seandainya tahun depan…

Suka


Silahkan Komentar, Mohon Maaf Kalo Tidak Sempat Dibalas