jump to navigation

Motogp Aragon : Akhirnya Lorenzo Juara 29 September 2014

Posted by Ms Dhukha in MotoGP.
trackback

Lorenzo-Aragon2014

Motogp 2014 telah memasuki seri ke-14 di sirkuit Motorland Aragon – Spanyol. Dan untuk pertama kalinya pembalap Yamaha, Jorge Lorenzo menjadi pemenang. Motogp Aragon diwarnai insiden jatuhnya beberapa pembalap terdepan.

Andrea Iannone, pembalap satelit Ducati yang sempat mencetak waktu tercepat di sesi kualifikasi crash beberapa lap setelah start. Hal yang sama juga dialami pembalap Ducati, Andera Dovizioso. Padahal kedua pembalap tersebut sedang mengincar podium setelah dibekali dengan mesin dan sasis terbaru.

Rekan setim Lorenzo yaitu Valentino Rossi juga terjatuh setelah berusaha melewati Dani Pedrosa. Rossi keluar trek dan terlempar dari motornya. Hal ini menyebabkan pembalap Yamaha Factory tersebut mengalami trauma di kepala hingga tak sadarkan diri, hingga harus ditandu keluar lintasan dan dilarikan ke rumah sakit terdekat. Rossi mengalami gegar otak sehingga mengakibatkan kehilangan kesadaran. Beruntung tidak ditemukan adanya pendarahan pada otak.

Sebagai tindakan pencegahan, Rossi tetap akan diperiksa beberapa jam mendatang. Tetapi tim dokter mengatakan, tidak ada yang perlu dirisaukan mengenai kondisi Vale.

Rossi Crash-Aragon

Rossi Crash-Aragon

Rossi Crash-Aragon

Rossi Crash-Aragon

Sementara dua pembalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa juga terjatuh. Disebabkan hujan membasahi beberapa bagian lintasan Aragon. Pedrosa terjatuh saat berusaha mengejar Marc yang berada di posisi terdepan. Sedangkan Marquez terjatuh disaat berusaha bertahan dengan ban kering. Padahal kru pit sudah mempersiapkan motor dengan ban basah, tetapi Marc tetap berusaha dengan motor ban kering dan ingin mempertahankan posisinya.

Marquez Crash-Aragon

Marquez Crash-Aragon

Pedrosa Crash-Aragon

Pedrosa Crash-Aragon

Dengan demikian Marc dan Pedrosa harus puas finish di posisi 13 dan 14. Jorge Lorenzo, Aleix Espargaro yang lebih dulu mengganti motornya diuntungkan oleh situasi ini sehingga berhasil finish di posisi satu dan dua. Memang untuk menjadi pemenang tidak hanya membutuhkan motor kencang tetapi juga dibutuhkan keberuntungan. Dari segi motor, Yamaha jelas kalah melawan Honda. Tetapi keberuntungan masih ada pada Jorge.

Berikut hasil akhir Motogp Aragon 2014 :

Alcañiz, Sunday, September 28, 2014

Pos. Points Num. Rider Nation Team Bike Km/h Time/Gap
1 25 99 Jorge LORENZO SPA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha 158.0 44’20.406
2 20 41 Aleix ESPARGARO SPA NGM Forward Racing Forward Yamaha 157.4 +10.295
3 16 35 Cal CRUTCHLOW GBR Ducati Team Ducati 157.4 +10.312
4 13 6 Stefan BRADL GER LCR Honda MotoGP Honda 157.3 +11.718
5 11 38 Bradley SMITH GBR Monster Yamaha Tech 3 Yamaha 156.3 +29.483
6 10 44 Pol ESPARGARO SPA Monster Yamaha Tech 3 Yamaha 156.2 +29.686
7 9 19 Alvaro BAUTISTA SPA GO&FUN Honda Gresini Honda 156.2 +29.763
8 8 7 Hiroshi AOYAMA JPN Drive M7 Aspar Honda 155.8 +37.841
9 7 69 Nicky HAYDEN USA Drive M7 Aspar Honda 155.5 +42.957
10 6 45 Scott REDDING GBR GO&FUN Honda Gresini Honda 154.9 +53.937
11 5 9 Danilo PETRUCCI ITA Octo IodaRacing Team ART 154.5 +59.824
12 4 15 Alex DE ANGELIS RSM NGM Forward Racing Forward Yamaha 154.5 +1’00.718
13 3 93 Marc MARQUEZ SPA Repsol Honda Team Honda 153.6 +1’15.227
14 2 26 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team Honda 153.1 +1’24.526
15 1 68 Yonny HERNANDEZ COL Energy T.I. Pramac Racing Ducati 152.4 +1’38.255
16 70 Michael LAVERTY GBR Paul Bird Motorsport PBM 150.2 1 Lap
17 63 Mike DI MEGLIO FRA Avintia Racing Avintia 148.7 1 Lap
18 23 Broc PARKES AUS Paul Bird Motorsport PBM 148.7 1 Lap
19 8 Hector BARBERA SPA Avintia Racing Ducati 145.7 1 Lap
Not Classified
4 Andrea DOVIZIOSO ITA Ducati Team Ducati 163.6 5 Laps
46 Valentino ROSSI ITA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha 164.1 20 Laps
29 Andrea IANNONE ITA Pramac Racing Ducati 160.8 22 Laps
17 Karel ABRAHAM CZE Cardion AB Motoracing Honda 154.1 22 Laps

Komentar»

1. Motorcycle Fun Blog - 29 September 2014

pecah telooorrr..heee

Suka

Ms Dhukha - 29 September 2014

Hehehe…

Suka

2. seanomedic - 29 September 2014

ini ku nyanyikan lagu untuk duo repsol : ” sudah tau jalannya licin mengapa engkau pakai ban slick…”… di jepang Ulangi lagi ya!

Suka

Ms Dhukha - 29 September 2014

Hahaha…. seerrrrr…..

Suka

3. Mase - 29 September 2014

JL podium 1 untuk pertama kali

Suka

Ms Dhukha - 30 September 2014

Benul…

Suka

4. setia1heri - 8 Oktober 2014

absen cak

Suka

Ms Dhukha - 8 Oktober 2014

Monggo…

Suka


Silahkan Komentar, Mohon Maaf Kalo Tidak Sempat Dibalas