jump to navigation

Cal Cruthchlow Akan Digantikan Pol Espargaro Tahun Depan 11 Mei 2013

Posted by Ms Dhukha in MotoGP.
trackback

Cal Crutchlow

Met Siang semua, setelah beberapa hari tidak menulis di blog dikarenakan banyaknya aktivitas, kok tiba-tiba ramai terdengar berita tentang Cal Crutchlow. MotoGP musim ini baru berjalan tiga seri, tetapi berita seputar pergantian pembalap tim untuk musim depan sudah ramai diperbincangkan.

Kabar terbaru datang dari kubu Yamaha Tech 3. Rider tim satelit ini, Cal Crutchlow, mengaku, timnya tertarik pada Pol Espargaro. Kabarnya Cal mendapat info tersebut dari pemilik Tech 3, Herve Pocharal.

“Dia mengatakan pada saya kalau Yamaha kemungkinan akan mengikat Pol dan (Tech 3) harus memakai dia untuk tahun pertama. Rumornya, dia akan mendapat motor pabrikan dan mengikat kontrak dengan Yamaha selama dua tahun,” terang Crutchlow.

Rider 26 tahun tersebut saat ini tengah menempati peringkat lima klasemen sementara, atau yang tertinggi untuk pembalap di luar tim pabrikan. Kontraknya dengan Tech3 akan berakhir di penghujung musim ini. Pol Espargaro adalah runner-up Moto2 musim lalu, di bawah Marc Marquez. Dia adalah adik pembalap CRT Aleix Espargaro.

Cal Crutchlow dikabarkan akan bergabung dengan Suzuki tahun depan bersama Aleix Espargaro. Suzuki berencana masuk kembali ke MotoGP setelah melakukan beberapa kali uji coba motor prototype terbarunya.

Komentar»

1. Erit07 - 11 Mei 2013

Baru sebntar udah mau pergi…

Suka

Ms Dhukha - 11 Mei 2013

hehehe…

Suka

2. Yoshi - 11 Mei 2013

Padahal Crutchlow kan top banget. Dengan motor abal-abal bisa bersaing dengan motor pabrikan.

http://sepedamotor.web.id/2013/05/11/hector-barbera-dituntut-6-bulan-penjara-karena-menganiaya-pacar/

Suka

Ms Dhukha - 11 Mei 2013

Harusnya Cal tetap di tech 3 tandem sama aleix espargaro…

Suka

Ms Dhukha - 14 Mei 2013

ya betul… Belum tentu di suzuki bisa bersaing…
Kasihan banget pacarnya Barbera…

Suka

3. chiekung_kurnia - 11 Mei 2013

Mantepp seumpama si cal bneran gabung ke suzuki (y)
Eneg liat crutchlow bawa yamaho terus

Suka

4. macantua - 11 Mei 2013

gapapa…… biar ada rider tangguh buat tahun pertama Suzuki kembali ke Motogp….. tinggal tunggu Kawasaki dan pabrikan lain apakah berminat kembali terjun ke balap motor proto ini….

Suka

Ms Dhukha - 13 Mei 2013

yup…

Suka

macantua - 13 Mei 2013
5. Tarzan - 11 Mei 2013

Josss kemungkinan, Suzuki lebih punya peluang dibanding Tim satelit

Suka

Ms Dhukha - 13 Mei 2013

mudah-mudahan kompetitif

Suka

6. Prastyawan - 11 Mei 2013
Ms Dhukha - 13 Mei 2013

Joss…

Suka


Silahkan Komentar, Mohon Maaf Kalo Tidak Sempat Dibalas